POLBANGTAN MEDAN REPOSITORY

Persepsi Petani Padi Sawah Dalam Usahatani Berorientasi Agribisnis Di Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok Provinsi Sumatera Barat

Type : Paper
Author : Wahyuni, Sri
Issued Date : 2020
Publisher : Polbangtan Medan
Publication Place : Medan
ISBN ISSN :
Subject :
Total Download : 242

Abstract

Sri Wahyuni, NIRM. 01.1.3.16.0493. Persepsi Petani Padi Sawah Dalam Usahatani Berorientasi Agribisnis di Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok Provinsi Sumatera Barat. Petani padi sawah di Kecamatan Bukit Sundi melakukan usahatani padi sawah untuk memenuhi kebutuhan hidup dan masih mengedepankan produksi tanpa melakukan analisa pasar dan manajemen kegiatan, dan kurangnya penyuluhan tentang agribisnis kepada petani. Tujuan pengkajian ini untuk menganalisis tingkat persepsi petani padi sawah dalam usahatani berorientasi agribisnis dan faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi petani padi sawah dalam usahatani berorientasi agribisnis di Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok. Pengkajian ini dilaksanakan di Kecamatan Bukit Sundi Kabupaten Solok Provinsi Sumatera Barat pada bulan Maret-Mei 2020. Populasi dalam pengkajian ini berjumlah 899 orang. Teknik pengambilan sampel Sample Random Sampling, dengan sampel sebanyak 90 orang. Pengolahan data menggunakan regresi linear berganda. Hasil tingkat persepsi petani diperoleh nilai sebesar 70,69% yaitu pada kategori tinggi dengan faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi petani padi sawah dalam usahatani berorientasi agribisnis di Kecamatan Bukit Sundi adalah umur, pengalaman petani, dan intensitas penyuluhan