Persepsi Petani Menggunakan Pupuk Kompos Jerami Di Nagari/Desa Durian Tinggi Kecamatan Kapur Ix
Type | : | Paper |
Author | : | Hardi, Yefri |
Issued Date | : | 2023 |
Publisher | : | Polbangtan Medan |
Publication Place | : | Medan |
ISBN ISSN | : | |
Subject | : | |
Total Download | : | 119 |
Abstract
Yefri Hardi Nirm: RPL 010121461. Persepsi Petani Menggunakan Pupuk Kompos Jerami Di Nagari/Desa Durian Tinggi Kecamatan Kapur IX. Pengkajian bertujuan (1) Untuk menganalisis persepsi petani dalam menggunakan pupuk kompos jerami di Nagari/Desa Durian Tinggi Kecamatan Kapur IX, (2) Untuk menganalisis faktorfaktor yang mempengaruhi persepsi petani dalam menggunakan pupuk kompos jerami di Nagari/Desa Durian Tinggi Kecamatan Kapur IX. Pengkajian ini dilaksanakan di Kecamatan Kecamatan Kapur IX Kabupaten Lima Puluh Kota pada bulan Mei sampai Juni 2023. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan penyebaran kuesioner yang telah di uji validitas dan reliabilitasnya, sementara metode analisis data menggunakan skala likert dan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan (1) Tingkat persepsi petani dalam menggunakan pupuk kompos jerami di di Nagari/Desa Durian Tinggi Kecamatan Kapur IX sebesar 69%, yang termasuk kedalam kategori tinggi, (2) Persepsi petani dalam menggunakan pupuk kompos jerami di Nagari/Desa Durian Tinggi Kecamatan Kapur IX secara parsial dipengaruhi oleh Umur (X1), dan Pengalaman Berusahatani (X4). Sedangkan Pendidikan Formal (X2), Pendidikan Non Formal (X3), Luas Lahan (X5), dan Peran Penyuluh (X6) tidak berpengaruh sifnifikan terhadap persepsi petani. Persamaan regresi linear berganda yang menunjukkan pengaruh faktor Umur (X1), Pendidikan Formal (X2), Pendidikan Non Formal (X3), Pengalaman Berusahatani (X4), Luas Lahan (X5), dan Peran Penyuluh (X6) yaitu Y = 42,676 - 0,367X1 + 0,313X2+ 0,294X3 +0,378X4 -0,626X5 - 0,139X6 +e