POLBANGTAN MEDAN REPOSITORY

Peran Penyuluh Pertanian Lapangan (Ppl) Dalam Program Ketahanan Pangan Di Kecamatan Bukit Kabupaten Bener Meriah Provinsi Aceh

Type : Paper
Author : Hairani AR
Issued Date : 2023
Publisher : Polbangtan Medan
Publication Place : Medan
ISBN ISSN :
Subject :
Total Download : 60

Abstract

Hairani AR, Nirm. 01.01.19.081. Peran Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dalam Program Ketahanan Pangan di Kecamatan Bukit Kabupaten Bener Meriah. Pengkajian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat Peran Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dan faktor-faktor yang mempengaruhi Peran Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dalam program ketahanan pangan, metode pengkajian adalah metode deskriptif kuantitatif. Untuk menganalisis Peran Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) digunakan teknik penentuan skor model Likert, dan untuk mengnalisis faktor-faktor yang mempengaruhi Peran Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) digunakan model analisislinier berganda. Pengumpulan data dilakukan dari bulan Februari sampai Juni 2023. Metode analisis data menggunakan statistik deskriptif. Hasil pengkajian menunjukkan peran Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dalam program ketahanan pangan di Kecamatan Bukit tergolong berperan dengan persentase 76,5% dengan hasil regresi linier berganda terhadap peran penyuluh pertanian lapangan (PPL) yang mempengaruhi dalam program ketahanan pangan Y= -4.298 - 0,308X1 - 0,293X2 + 0,484X3 + 0,566X4 + 0,784X5 + e. Peran Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) yang mempengaruhi dalam program ketahanan pangan di Kecamatan Bukit adalah sebagai edukator, sebagai motivator dan sebagai pendamping sedangkan peran yang tidak berpengaruh yaitu sebagai konsultan dan sebagai inovator