POLBANGTAN MEDAN REPOSITORY
RECENTLY ADDED
Rancangan Penyuluhan Tentang Pengendalian Hama Walang Sangit (Leptocorisa Oratorius F.) Dengan Menggunakan Perangkap Pada Tanaman Padi Sawah Di Kecamatan Padang Gelugur
3 days ago
Salmawati (Medan, 2024)

Salmawati NIRM. RPL 010121406. Rancangan Penyuluhan Tentang Pengendalian Hama Walang Sangit (Leptocorisa oratorius F. ) Dengan Menggunakan Perangkap Pada Tanaman Padi Sawah Di Kecamatan Padang Gelugur. Tujuan Pengkajian ini adalah (1) Menyusun desain rancangan penyuluhan tentang pembuatan pengendalian hama walang sangit dengan menggunakan perangkap pada tanaman padi sawah di Kecamatan Padang Gelugur. (2) Menganalisis tingkat penerimaan sasaran terhadap racangan penyuluhan pembuatan pengendalian hama walang sangit dengan menggunakan perangkap pada tanaman padi sawah di Kecamatan Padang Gelugur. Pengkajian ini dilaksanakan di Kecamatan Padang Gelugur pada bulan Juli 2023. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan penyebaran kuesioner yang telah di uji validitas dan reliabilitasnya, sementara metode analisis data menggunakan skala likert. Hasil pengkajian ini menunjukkan bahwa : (1) Rancangan Penyuluhan yang telah dilaksanakan di Kecamatan Padang Gelugur Kabupaten Pasaman petani padi sawah sebagai sasaran penyuluhan sebanyak 41 petani dengan metode anjangsana, ceramah/diskusi dan demonstrasi cara, media yang digunakan yaitu leaflet, dengan materi pembuatan perangkap dalam pengendalian hama walang sangit pada tanaman padi sawah sehingga petani dengan mudah dapat menerapkan kembali dalam pembuatan perangkap. (2) Tingkat kesesuaian tujuan 87,80%, sasaran penyuluhan dengan tingkat efektif 85,37%, materi dengan tingkat kesesuaian 82,93%, metoda dengan tingkat kesesuaian 80,48%, media dengan tingkat kesesuaian 90,25%, dengan kategori “sangat sesuai” tingkat pengetahuan petani selisih Pre Test dan Post Test yaitu sebanyak 91,93%, serta dapat meningkat kan pengetahuan dan keterampilan

2025-04-23 01:04:13 admin@polbangtanmedan.ac.id
Persepsi Pekebun Dalam Pemanfaatan Tanaman Penutup Tanah Pada Tanaman Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis Jacq) Belum Menghasilkan Di Kecamatan Kutalimbaru Kabupaten Deli Serdang
3 days ago
Arkasi, Mhd Rizki Ananda (Medan, 2024)

Muhammad Rizki Ananda Arkasi, NIRM 01.02.20.181. Persepsi Pekebun Dalam Pemanfaatan Tanaman Penutup Tanah Pada Tanaman Kelapa Sawit Belum Menghasilkan di Kecamatan Kutalimbaru Kabupaten Deli Serdang. Tujuan dari pengkajian ini adalah mengkaji tingkat persepsi petani dan mengkaji faktor-faktor yang memengaruhi persepsi pekebun terhadap penggunaan tanaman penutup tanah pada tanaman kelapa sawit belum menghasilkan. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Kutalimbaru Kabupaten Deli Serdang pada bulan April sampai dengan Juni 2024. Metode pengumpulan data yaitu wawancara, kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya, dan pencatatan, sementara metode analisis data menggunakan skala likert dan regresi linear berganda. Hasil pengkajian menunjukkan bahwa tingkat persepsi pekebun dalam pemanfaatan tanaman penutup tanah pada tanaman kelapa sawit belum menghasilkan yaitu 68 persen, sementara hasil regresi linear terhadap faktor-faktor yang memengaruhi persepsi pekebundalam pemanfaatan tanaman penutup tanah pada tanaman kelapa sawit belum menghasilkan terhadap faktor-faktor yang memengaruhi persepsi petani diperoleh persamaan berikut Y = 10,571 + 0,014 X1 + 0,339 X2 + 0,169 X3 + 4,724 X4 + 0,267 X5 + 0,234 X6. Uji lanjut secara parsial menggunakan thitung menunjukkan faktor peran penyuluh, peran kelompok, dan persepsi pekebun dalam pemanfaatan tanaman penutup tanah pada tanaman kelapa sawit belum menghasilkan memiliki pengaruh yang cukup signifikan dengan nilai thitung lebih besar dari ttabel.

2025-04-23 03:04:48 admin@polbangtanmedan.ac.id
Persepsi Pekebun Kakao Terhadap Cendawan Endofit Trichoderma Sp Untuk Mengendalikan Penyakit Busuk Buah Kakao Di Kecamatan Kutalimbaru Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara
3 days ago
Firdaus, Mdm Adam (Medan, 2024)

Muhammad Adam Firdaus, Nirm. 01.02.20.180. Persepsi Pekebun Kakao Terhadap Cendawan Endofit Trichoderma sp Untuk Mengendalikan Penyakit Busuk Buah Kakao Di Kecamatan Kutalimbaru Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara. Penelitian ini bertujuan mengkaji persepsi dan faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi pekebun terhadap cendawan endofit Trichoderma sp untuk mengendalikan penyakit busuk buah kakao. Pengumpulan data dilakukan antara April 2023 hingga Juni 2024 melalui observasi, wawancara, dan kuesioner yang sudah diuji validitas serta reliabilitasnya. Analisis data menggunakan regresi linear berganda. Hasil menunjukkan tingkat persepsi pekebun sangat tinggi (84,35%). Persamaan regresi sebagai berikut Y = -32,180 + 0,315X1 + 1,132X2 - 49,674X3 - 0,363X4 + 2,696X5 + 0,521X6 + e. Uji F menunjukkan bahwa variabel umur (X1), pendidikan formal (X2), luas lahan (X3), pengalaman bertani (X4), akses informasi (X5), dan peran penyuluh (X6) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap persepsi pekebun (Y). Uji t menunjukkan umur (X1), pendidikan formal (X2), akses informasi (X5), dan peran penyuluh (X6) berpengaruh signifikan terhadap persepsi pekebun, sementara luas lahan (X3) dan pengalaman bertani (X4) tidak signifikan.

2025-04-23 03:04:28 admin@polbangtanmedan.ac.id